Kebanyakan orang, lemah dengan kata rasa, di tulisan sebelumnya aku sudah membahas tentang rasa yang membuatku semakin melemahkan segala yang ada di diriku. Namun, kali ini aku tidak akan membahas tentang kelemahan itu. Kekuatan yang akan menambahku semakin mengerti akan arti kehidupan. Jadi, dalam tulisan ini aku membahas tentang kekuatan sejati yang akan membuat setiap orang yang membacanya semakin kuat akan rasa.
So, apakah kamu sudah tahu apa itu kekuatan yang bisa menguatkanmu? Kekuatan itu sejatinya ada pada dalam dirimu sendiri. Aku menyebut kekuatan yang kuat sampai tak ada yang menandinginya kecuali akan kehendak Tuhan, yaitu kekuatan HEARTLESS.
HEARTLESS adalah kekuatan anti galau yang akan membuang segala keraguan tentang rasa. Heartless itu sangat ampuh banget buat kamu yang mudah putus asa, tukang galau dan juga nggak bisa menahan rasa. Heartless itu apa sih? Heartless itu bukan berarti kamu tidak punya hati, tapi kamu harus menjadi orang yang kuat dan tidak mudah termakan akan godaan. Heartless bukan berarti juga kamu nggak punya hati, tapi kamu take it easy untuk semua masalah yang sedang kamu hadapi.
Ada beberapa alasan kenapa kamu harus jadi orang yang heartless. Berikut baca dengan seksama yuk biar kamu bisa jadi orang yang strong dan anti baper.
1. Heartless bisa menghindarkan dari rasa GR
Siapa sih yang nggak punya rasa GR waktu sang gebetan ngasih kita perhatian? Pasti kamu merasa kalau gebetanmu itu sudah punya rasa ke kamu, sebenarnya sang gebetan itu memang baik sama semua orang. Tapi, kamunya aja yang sering banget ke GR-an. Maka dari itu, disinilah fungsinya HEARTLESS biar kamu nggak terlalu sering merasa GR yag pada akhirnya bakalan bikin kamu sakit sendiri. Heartless ini akan merubahmu menjadi orang yang cuek.
2. Heartless bisa bikin kamu cepat move on
Yes, absolutely kalau heartless bisa bikin kamu cepet banget move on alias bangkit dari keterpurukan. Ada banyak orang yang nggak bisa move on karena mereka terlalu merasakan kesedihan yang membuat mereka tetap tidak mau merubah hal itu. Nah, disini heartless berperan sangat kuat banget karena itu bisa menggugah pikiran positifmu dan memberikan semangat kalau kamu masih bisa bertahan hidup selama kamu masih punya Tuhan dan keluarga yang menyayangimu. Heartless pada dasarnya akan mengajarkanmu bagaimana caranya menjadi orang yang sudah ditempa oleh berbagai macam masalah. Jadi, kalau kamu heartless saat kamu punya masalah, just take it easy then. You will always have a chance or way to get out of it. So, just be fun and enjoy your life although you still have lots of problem, just do it.
3. Dengan heartess, kamu bisa meraih apa yang kamu inginkan dengan mudah
Banyak orang bilang kalau meraih impian. Itu harus dengan rencana yang matang dan dipikirkan terlebih dahulu. Ya, itu sih emang benar adanya. Tapi, kalau kamu kebanyakan mikir, kapan jalanin semua impianmu. Maka dari itu, kamu butuh banget heartless biar kamu gak kebanyakan mikir dan impianmu bisa tercapai. Kamu harus mengesampingkan hal-hal dan orang-orang yang nggak berperan penting buat hidupmu ataupun masa depanmu. Life must go on if its without you, man!
Jadi, kamu yakin masih mau jadi orang yang ANTI HEARTLESS? Yakin juga kamu masih nggak mau membaca artikel ini kalau ternyata manfaat yang kamu dapar dari heartless itu banyak. Jangan lupa, like, share, comment, follow dan subscribe ya. :)
No comments:
Post a Comment